Peran Ketua Program Studi Dalam Membentuk Karakter Kepemimpinan Mahasiswa Melalui Kegiatan Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS)

Baiq Rohiyatun, Menik Aryani

Abstract


Pendidikan di perguruan tinggi memiliki karakter yang berbeda dengan pendidikan dasar maupun menengah. Salah satu perbedaan itu adalah pada peran mahasiswa yang semakin besar  dalam  menentukan  keberhasilan  pendidikan  mereka.  Mahasiswa  sebagai  subjek  pembelajaran  di  perguruan  tinggi  mestilah  menjadi  perhatian utama seluruh pelaksana pendidikan dalam rangka menjadikannya manusia yang memiliki kompetensi tinggi. Di sinilah tugas ketua  Program studi  dalam memberikan kesempatan kepada para mahasiswa dengan menyediakan sebanyak mungkin wadah untuk menempa diri selain di dalam ruang kuliah. Kegiatan ekstrakulrikuler juga mestinya mendapat perhatian yang banyak dari ketua Program studi agar dapat menjadi tempat belajar yang baik bagi para mahasiswa selain di ruang kelas. Ada banyak kegiatan ekstrakurikuler yang ditawarkan oleh sebuah perguruan tinggi yang dapat diikuti oleh setiap mahasiswa. Ekstrakurikuler di perguruan tinggi di antaranya adalah Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dan Himpunan Mahasiswa. Metode penelitian yang digunakan  adalah metodologi penelitian deskriptif   dengan   pendekatan   deskriptif   kualitatif.   Subjek   penelitian   adalah   seluruh Himpunan Mahasiswa Program Studi yang ada di UNDIKMA. Teknik pengumpulan data yang digunakan ada empat tahapan, yaitu: (1) teknik observasi, (2) teknik wawancara, (3) teknik dokumentasi,  dan (4) teknik triangulasi (gabungan). Pembahsan dari hasil penelitian yaitu: ketua Program Studi melakukan komunikasi yang baik dalam setiap kegiatan. Komunikasi yang dilakukan antara ketua Program Studi maupun dengan Himpunan Mahasiswa disesuaikan dengan kebutuhan apa yang akan dikomunikasikan. ketua Program Studi  masing-masing memiliki peran di dalamnya, porsi dari peran keduanya disesuaikan dengan tingkat kebutuhan pada saat dibutuhkan dan disesuaikan dengan situasi dan kondisi yang ada dan secara keseluruhan berperan sebagai pengarah sebagai ujung tombak pengawasan dan pembinaan di lapangan. Karakter Kepemimpinan yang Dibentuk melalui Kegiatan Himpunan Mahasiswa Program Studi antara lain: Cerdas, Disiplin, tanggung jawab, jujur dan benar, berani mengambil resiko, dan inovatif.


Keywords


Karakter, kepemimpinan, Himpunan, Mahasiswa

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.58258/jisip.v4i4.1549

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2020 Baiq Rohiyatun, Menik Aryani



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.

JISIP (Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan)
p-ISSN: 2598-9944, e-ISSN: 2656-6753
Jurnal ini diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pendidikan (LPP) Mandala.