ANALISIS PROSES PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA MENGGUNAKAN PENDEKATAN SAINTIFIK

Muslihun Muslihun, Abdul Wachid B.S

Abstract


Penelitian ini bertujuan : 1) untuk mengetahui penerapan pendekatan saintifik pada proses pembelajaran Bahasa Indonesia, dan 2) untuk mengetahui ada tidaknya  perbedaan hasil evaluasi belajar”mata pelajaran Bahasa Indonesia”bagi siswa yang menggunakan  penerapan pendekatan saintifik tinggi dengan siswa yang menggunakan penerapan pendekatan saintifik rendah. Ditinjau dari tujuannya, metode penelitiannya adalah penelitian deskriptif dan penelitian inferensial. Sedangkan objek penelitiannya mengacu pada proses pembelajaran Bahasa Indonesia. Sampling dari penelitian ini  diambil dengan teknik Accidental  dimana proses belajar bahasa Indonesia siswa kelas 5 MIM Langgar yang dilakukan selama 6 hari pada saat penelitian ini dilakukan. Kegiatan penelitian di akhiri dengan evaluasi menggunakan tes, kuesioner,angket  dan pedoman observasi. Dari hasil evaluasi tersebut kemudian di adakan analisa dengan menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial (uji-t). Penelitian ini menemukan hasil : (1) adanya penerapan pendekatan saintifik pada proses pembelajaran Bahasa Indonesia siswa kelompok  VA tergolong sedang, sedangkan penerapan Pendekatan saintifik siswa kelompok 5B tergolong tinggi , (2) ditemukan hasil belajar yang berbeda peserta didik pada kelompok 5A dan kelompok 5B. Siswa kelompok 5A mengikuti pembelajaran dengan prosentase saintifiknya lebih tinggi, unggul pada prestasi belajarnya dari pada siswa kelompok 5B dengan mengikuti pembelajaran dengan prosentase saintifik yang rendah.


Keywords


Prosentase kesaintifikan pembelajaran Hasil Belajar

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.58258/jisip.v5i3.2188

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2021 muslihun muslihun



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.

JISIP (Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan)
p-ISSN: 2598-9944, e-ISSN: 2656-6753
Jurnal ini diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pendidikan (LPP) Mandala.