Motivasi Pemenuhan Kebutuhan Informasi Melalui Postingan Instagram @Folkative (Studi Fenomenologi Pada Remaja Akhir Hingga Dewasa Awal Di Kota Bengkulu)

Adinda Shifa Kusumawardhani, Dhanurseto Hadiprashada, Neneng Cucu Marlina

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui motiavasi pemenuhan kebutuhan informasi melalui postingan Instagram @folkative pada remaja akhir hingga dewasa awal. Subjek penelitian ini yaitu remaja akhir hingga dewasa awal dengan rentang usia delapan belas tahun sampai dengan dua puluh empat tahun dengan status sebagai pelajar SMA kelas dua belas maupun mahasiswa yang merupakan pengikut instagram @folkative terhitung sejak bulan Juni tahun 2021 yang berdomisili di Kota Bengkulu. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif melalui pendekatan fenomenalogi yang berhubungan dengan pemahaman tentang kehidupan keseharian dan dunia intersubjektif (dunia kehidupan) pastisipan. Data yang dikumpulkan diperoleh melalui wawancara, observasi, dokumentasi, dan juga studi kepustakaan. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif melalui reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa motivasi pemenuhan kebutuhan informasi kalangan remaja akhir hingga dewasa awal dapat terpenuhi yang didasari oleh beragam jenis motivsai, yaitu gaya hidup, pekerjaan, integrasi personal, dan kehidupan sosial.

Keywords


kebutuhan informasi, motivasi

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.58258/jisip.v7i3.5337

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2023 Adinda Shifa Kusumawardhani



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.

JISIP (Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan)
p-ISSN: 2598-9944, e-ISSN: 2656-6753
Jurnal ini diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pendidikan (LPP) Mandala.