Kualitas Pelayanan Publik Bidang Administrasi Kependudukan Di Kantor Desa Bengkel Kecamatan Busungbiu Kabupaten Buleleng

I Dewa Nyoman Juniasa

Abstract


Pelayanan publik merupakan suatu usaha yang dilakukan oleh sekelompok atau seseorang birokrasi untukmemberikan bantuan seseorang masyarakat dalam rangka mencapai suatu tujuan tertentu. Salah satu dari pelayanan publik yaitu bidang administrasi kependudukan yang berada disuatu pemerintah dalam penerbitan dokumen dan data kependudukan melalui pendaftaran penduduk pencatatan sipil, pengelolaan  informasi administrasi kependudukan dan pendayagunaan hasilnya untuk pelayanan publik dan pembangunan  sumber lain. Adapun judul dari penelitian ini adalah Kualitas Pelayanan Publik Bidang Administrasi Kependudukan Di Kantor Desa Bengkel Kecamatan Busungbiu Kabupaten Buleleng. Dengan rumusan masalah Bagaimanakan Kualitas Pelayanan Publik Bidang Administrasi Kependudukan Di Desa Bengkel Kecamatan Busungbiu Kabupaten Buleleng?

Dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif melalui pendekatan deskriptif, sumber data adalah segala sesuatu yang dapat memberikan informasi mengenai data. Berdasarkan dari sumbernya, data dibedakan menjadi 2 yaitu data primer dan data skunder. Analisa data yang digunakan adalah pengumpulan data, reduksi data, display data, verifikasi data dan kesimpulan.

Sudah saatnya di Kantor Desa Bengkel Kecamatan Busungbiu Kabupaten Buleleng meningkatkan kualitas pelayanan publikmelalui standar pelayanan yang baik. Hal ini dapat dilakukan melalui peningkatan ataupun perbaikan indikator-indikator yang belum terimplementasikan secara maksimal dalam dimensi tangible (bukti fisik), reliability (kehandalan), empathy (empati), resposiveness (daya tanggap), dan assurance (jaminan).


Keywords


Administrasi, Pelayanan Kependudukan

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.58258/jisip.v7i3.5844

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2023 I Dewa Nyoman Juniasa



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.

JISIP (Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan)
p-ISSN: 2598-9944, e-ISSN: 2656-6753
Jurnal ini diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pendidikan (LPP) Mandala.