Efektivitas Pembelajaran Matematika Menggunakan Aplikasi Zoom dan WhatsApp Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Masa Pandemi

Abdussalam Abdussalam, Siska Pratiwi, Ihwan Firmansyah

Abstract


Ancaman wabah Coronavirus Disease 2019 atau Covid-19 melanda Indonesia dan memberikan dampak pada berbagai bidang, salah satunya bidang pendidikan. Sebelum wabah melanda Indonesia, pembelajaran dilakukan secara tatap muka. Namun saat ini, pembelajaran dilakukan secara daring dengan menggunakan aplikasi zoom dan whatsapp. Pembelajaran daring yang dilaksanakan di SDN Mlajah 2 Bangkalan menjadi terhambat karena terkendala jaringan siswa yang berada dilokasi kurang mumpuni untuk kelancaran jaringan, sehingga hal ini menghambat kemampuan berpikir kritis, logis, reflektif, metakognitif, dan berpikir kreatif. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui efektivitas pembelajaran matematika menggunakan aplikasi zoom dan whatsapp dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada masa pandemi dan perbedaan hasil belajar siswa menggunakan Aplikasi Zoom dan WhatsApp. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kuantitatif. Pengambilan sampelmenggunakan teknik “Cluster Sampling” dengan jumlah sampel sebanyak 50 dari kelas Va dan kelas Vb. Variabel pada penelitian ini yaitu variabel independent (Model pembelajaran Zoom dan WhatsApp) dan variabel dependen (hasil belajar). Instrumen dalam penelitian ini menggunakan soal tes untuk mendapatkan data tentang hasil belajar. Teknik analisis data berupa uji prasyarat yang terdiri atas uji validitas, uji reabilitas, uji normalitas, dan uji homogenitas dan uji hipotesis menggunakan Uji Independent Sample T-Test. Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh model pembelajaran zoom terhadap hasil belajar siswa yang dibuktikan dengan peningkatan rata-rata nilai belajar siswa dari 60,20 menjadi 81,00; (b) terdapat pengaruh model pembelajaran whatsapp terhadap hasil belajar siswa yang dibuktikan dengan peningkatan rata-rata nilai belajar siswa dari 54,60 menjadi 75,80; (c) terdapat perbedaan hasil belajar siswa menggunakan aplikasi Zoom dan WhatsApp siswa kelas V SDN Mlajah 2 Bangkalan Bangkalan yang dibuktikan dengan hasil nilai Sig. yang diperoleh pada Independent Samples Test sebesar 0,005 < 0,05

Keywords


Pembelajaran Matematika, Aplikasi Zoom, WhatsApp, Hasil Belajar

Full Text:

PDF

References


Amalia, A., & Fatonah, S. (2020). Penerapan Pembelajaran Daring Dragonlearn pada Era Pandemic Covid- 19 ( Studi Kasus di MI Ma ’ had Islam Kopeng). 1(3), 148–164

Anugrahana, A. (2020). Hambatan , Solusi dan Harapan : Pembelajaran Daring Selama Masa Pandemi Covid-19 Oleh Guru Sekolah Dasar. 282–289.

Kusuma, J.W. Hamidah. 2020. Perbandingan Hasil Belajar Matematiks dengan Penggunaan Platform WhatsApp Group dan Webinar Zoom dalam Pembelajaran Jarak Jauh pada masa pandemic covi-19. Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika. 5(1). 97-106.

Naserly, M.K. 2020. Implementasi Zoom, Google Classroom, dan Whatsapp Group dalam Mendukung Pembelajaran Daring (Online) pada Mata Kuliag Bahasa Inggris Lanjut ((Studi Kasus Pada 2 Kelas Semester 2, Jurusan Administrasi Bisnis, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Bina Sarana Informatika Jakarta). Jurnal AKSARA PUBLIC, 4(2).155-165.

Nurrita. T. 2018. Pengembangan Media Pembelajaran untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa. Misykat, 3(1). 171-187.

Pangondian, R. A., Santosa, P. I., & Nugroho, E. (2019). Faktor - Faktor Yang Mempengaruhi Kesuksesan Pembelajaran Daring. 56–60.

Rosidah, C. T. 2018. Penerapan Model Problem Based Learning untuk Menumbuhkan Higher Order Thinking Skill Siswa Sekolah Dasar. Inventa : Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar. 2 (1). 62-71

Sadikin, A dan Hamidah, A. 2020. Pembelajaran Daring di Tengah Wabah Covid-19. Biodik:Jurnal Ilmiah Pendidikan Biologi. 6 (2):214-224.

Sudjana, Nana. 2010. Cara Belajar Siswa Aktif dalam Proses Belajar Mengajar. Bandung. Sinar Baru Algensindo.

Syarifuddin, A. 2011. Penerapan Model Pembelajaran Cooperative Belajar Dan Faktor-Faktor Yang Mempengaruhinya. Ta’dib:Journal of Islamic Education (Jurnal Pendidikan Islam). 16 (01):113–136.

Yulianto. D. 2020. Pengaruh Pembelajaran Daring Penguna Platform Digital Terhadap Pemecahan Masalah Matematis dan Sikap Kritis Siswa di MA Daar El Qolam. Symmetry Pasundan Journal of Research in Mathematics Learning and Education. 5(1). 107-128




DOI: http://dx.doi.org/10.58258/jupe.v7i2.3726

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Siska Pratiwi, Abdussalam Abdussalam

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Lisensi Creative Commons
JUPE: Jurnal Pendidikan Mandala (p-issn: 2548-5555;e-issn:-) is licensed under a Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.

Jurnal ini diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pendidikan (LPP) Mandala.