Efektifitas Skema Rotasi Untuk Injeksi Insulin Terhadap Pengendalian Gula Darah Pasien Diabetes Millitus Di Poli Dalam Rsud Kabupaten Lombok Utara

I Gusti Ayu Mirah Adhi, Nia Firdiyanti Dwiatmojo, Ni Luh Putu Sukmadewi, Nurul Ilmi, Febriati Astuti

Abstract


Diabetes adalah suatu sindroma yang ditandai dengan peningkatan kadar glukosa darah yang disebabkan adanya penurunan sekresi insulin. Terapi pada pasien DM yaitu dengan pemberian insulin yang diberikan dengan cara injeksi. Salah satu tehnik penyuntikan insulin menggunakan skema rotasi untuk lokasi injeksi. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui efektifitas skema rotasi untuk injeksi insulin terhadap pengendalian gula darah pada pasien DM di ruang poli dalam RSUD KLU. Jenis penelitian ini pra-experimental adalah dengan pendekatan static-group comparison design. Populasi dalam penelitian ini adalah semua pasien DM di RSUD KLU. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan accidental sampling. Jumlah sampel sebanyak 52 orang (26 kelompok intervensi dan 26 kelompok kontrol). Instrumen penelitian menggunakan glukometer dan lembar observasi. Analisis data menggunakan Paired sample T-Test dan Independent T Test. Hasil penelitian didapatkan jenis kelamin responden sebagian besar adalah perempuan pada  kedua kelompok.Umur responden sebagian besar usia 46-55 tahun pada kedua kelompok. Pendidikan responden sebagian besar pada kelompok intervensi dengan pendidikan SD dan pada kelompok kontrol sebagian besar tidak sekolah. Pekerjaan responden sebagian besar tidak bekerja pada kedua kelompok. Lama penggunaan insulin responden pada kedua kelompok ≥2tahun. Riwayat penyakit responden sebagian besar tidak ada penyakit lainpada kedua kelompok. Perubahan gula darah pada kelompok kontrol rata-rata sebesar 36 mg/dl dan perubahan gula darah dengan skema rotasi rata-rata sebesar 128 mg/dl. Pada penelitian ini didapatkan hasil nilai p=0,003 (p<0,05). Yang berarti skema rotasi untuk injeksi insulin efektif terhadap pengendalian gula darah pasien Diabetes Millitus. Skema rotasi untuk injeksi insulin efektif terhadap pengendalian gula darah pasien DM di ruang poli dalam RSUD KLU. Hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan oleh pelayanan kesehatan untuk memberikan pendidikan kesehatan tentang injeksi insulin menggunakan skema rotasi guna mencegah terjadinya komplikasi dan gula darah terkontrol.

 

Keywords


DM, Insulin, Skema Rotasi

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.58258/jisip.v7i2.4469

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2023 I Gusti Ayu Mirah Adhi



Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.

JISIP (Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan)
p-ISSN: 2598-9944, e-ISSN: 2656-6753
Jurnal ini diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pendidikan (LPP) Mandala.