Kesalahan Penggunaan Huruf Kapital dan Tanda Baca Pada Karangan Teks Prosedur Siswa Kelas VII SMP Negeri 24 Mataram Tahun Ajaran 2023/2024

Ulfiani Ulfiani, Siti Rohana Harian Intiana, Rahmad Hidayat

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripisikan kesalahan penulisan huruf kapital dan tanda baca pada karangan teks prosedur siswa kelas VII SMP Negeri 24 Mataram. Metode pengumpulan data penelitian ini adalah metode simak dan metode dokumentasi. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif. Adapun populasi dalam penelitian ini adalah kelas VII SMP N 24 Mataram, sementara itu sampel dalam penelitian ini adalah kelas VII yang terdiri dari 30 orang siswa yang terdiri atas 19 murid perempuan dan 11 orang murid laki. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan bahwa (1) kemampuan siswa menganalisis kesalahan penggunaan huruf kapital yang terdiri atas kesalahan  penggunaan  huruf kapital pada judul terdapat 25 kesalahan, kesalahan penggunaan huruf kapital pada unsur nama geografi terdapat 11 kesalahan, kesalahan penggunaan huruf kapital pada unsur nama orang terdapat 5 kesalahan, kesalahan penggunaan huruf kapital pada singkatan nama gelar terdapat 3 kesalahan, dan kesalahan penggunaan huruf kapital pada awal kalimat terdapat 13 kesalahan. (2) Kesalahan penggunaan tanda baca pada karangan teks prosedur siswa kelas VII SMP Negeri 24 Mataram terdiri atas kesalahan penggunaan tanda titik terdapat 13 kesalahan, kesalahan penggunaan tanda baca koma terdapat 4 kesalahandan kesalahan pada tanda baca hubung terdapat 3 kesalahan.

 


Keywords


Kesalahan penggunaan huruf kapital dan tanda baca pada karangan teks prosedur siswa kelas VII SMPN 24 Mataram

Full Text:

PDF

References


Azis. A. 2019. Analisis Kesalahan. Yogyakarta: Multi Persindo.

Bogda & Taylor. (1975). “Metodologi Penelitian Kualitatif”. Bandung: Remadja Karya.

Daryanto. Dkk. 2014. “Pendekatan Pembelajaran Saintifik Kurikulum 2013”. Yogyakarta: Penerbit Gava Media.

Dhiani, Baiq. Medy. Destarien. 2019. “Kemampuan Siswa Kelas VII Dalam Memproduksi Teks Prosedur di Ponpes Sunan giri NW Montong Baan Kecamatan Sikur Kabupaten Lombok Timur”.

Haeratul, Asfia. 2019. “Pengaruh Penggunaan Media Gambar Terhadap Keterampilan Menulis Teks Prosedur Siswa Kelas VII SMPN 1 Gerung”.

Harsiati, Titik. Dkk. 2017. “Bahasa Indonesia SMP/MTS Kelas VII”. Edisi revisi. Jakarta: Kementrian Pendidikan dan kebudayaan.

Fitriani. (2019). Analisis Kesalahan Penulisan Kata Pada Karangan Deskripsi Siswa Kelas Viii Smp Negeri 2 Sekayu. Jurnal Pembelajaran Bahasa Dan Sastra Indonesia, 1-13.

Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI EDISI V).

Kosasih, E. (2014). Strategi Belajar dan Pembelajaran Implementasi Kurikulum 2013. Bandung: Yrama Widya.

Mahsun. (2014). Teks dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia Kurikulum 2013. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

Mahsun. 2007. Metodologi Penelitian Bahasa: Tahap Strategi, Metode dan Tekniknya. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

Muhammad, Arif. Ikhsan, 2022. “Kemampuan Menulis Teks Prosedur Siswa Kelas VII SMP Pancasila Kecamatan Tanjung Beringin”.

Ramadhan, Wulan. Dwi. 2021. “Kemampuan Memproduksi Teks Prosedur Siswa Kelas VII SMPN 7 IT Dompu”.

Raodaniah, Evrilia. 2021. “Kemampuan Memproduksi Teks Prosedur Siswa Kelas VII SMP Negeri 14 Mataram Tahun Pelajaran 2020/2021”.

Pateda, Mansoer. 2012. Analisis Kesalahan. Flores: Nusa Indah.

Qhadafi, M. R. (2010). Analisis Kesalahan Penulisan Ejaan yang Disempurnakan. Jurnal Bahasa dan Sastra, 3(4), 1–21.

Setyawati, Nanik. (2010). Analisis Kesalahan Berbahasa Indonesia: Teori dan Praktik. Surakarta: Yuma Pustaka.

Tarigan, H. G. (1997). Menulis Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa. Bandung: Angkasa.

Tarigan 2011. “Pengajaran Analisis Kesalahan Berbahasa”. Bandung: Penerbit Angkasa Bandung.




DOI: http://dx.doi.org/10.58258/pendibas.v2i1.6746

Refbacks

  • There are currently no refbacks.