PENERAPAN METODE DISCOVERY UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN OPERASI HITUNG PECAHAN BENTUK ALJABAR PADA SISWA KELAS VIII B DI SMP NEGERI 01 WOHA KABUPATEN BIMA TAHUN PELAJARAN 2019/2020

Lisda Ramdhani, Azra Fauzi

Abstract


Penelitian ini ditujukan untuk meningkatkan kemampuan operasi hitung pecahan bentuk aljabar pada mata pelajaran Matematika dengan menerapkan metode Discovery siswa Kelas VIII B SMP Negeri 01 Woha  Kabupaten Bima tahun pelajaran 2019/2020. Subjek penelitian adalah serta siswa Kelas VIII B SMP Negeri 01 Woha  tahun pelajaran 2019/2020  yang berjumlah 37 siswa. Jumlah tersebut terdiri atas 10 siswa laki-laki dan 17 siswa perempuan. Jenis penelitin ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilakukan dalam dua siklus. Masing-masing siklus terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, evaluasi dan refleksi. Data aktivitas belajar siswa diperoleh dengan cara observasi sedangkan data hasil menghitung kemampuan operasi hitung pecahan bentuk aljabar siswa diperoleh dari pemberian tes pada tiap akhir siklus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pembelajaran dengan metode pembelajaran metode discovery  memiliki  dampak positif dalam meningkatkan prestasi belajar siswa yang ditandai  dengan peningkatan ketuntasan belajar siswa dalam setiap siklus, yaitu siklus I (48,72%), siklus II (87,18%), sedangkan untuk ranah afektif yaitu siklus I (69,23%), siklus II (94,87%). Dengan demikian dapat disimpulkan  bahwa penerapan metode Discovery telah berhasil terlaksana dalam upaya meningkatkan kemampuan operasi hitung pecahan bentuk aljabar pada mata pelajaran Matematika siswa Kelas VIII B SMP Negeri 01 Woha  Kabupaten Bima

References


Arikunto, Suharsimi , 2002. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta PT. Rineksa Cipta

Davies, I.K., ( 1991), Pengelolaan Belajar, Universitas Terbuka dan CV Rajawali, Jakarta

Depdiknas 2003, Kurikulum Berbasis Kopetensi untuk Sekolah Menengah Tingkat Pertama (SMP)bidang Matematika , Jakarta : Depdiknas

Fujiana, R., (2002), Peningkatan Prestasi Belajar Matematika Siswa Kelas 2 SLTPN 22 Samarinda Melalui Pembelajaran Kooperatif, Skripsi Sarjana Pendidikan Matematika FKIP Unmul, Samarinda

Hudoyo, H., (1988), Strategi Belajara Mengajar Matematika, Depdikbud, Jakarta

Ibrahim, M., Rachmadiarti, F., Nur, M., dan Ismono, (2000), Pembelajaran Kooperatif, Unesa Surabaya

Junaedi, Lusiana (1992), Pengaruh Interaktif antara Penggunaan Strategi Penataan Isi Matakuliah dan Gaya Kognitif Mahasiswa Terhadap Perolehan Belajar, Jurnal Teknilogi Pembelajaran, Teori dan Perkuliahan, Vol1 , (1), 55-66

Kasbolah, K., (1998), Penelitian Tindakan Kelas, Depdikbud IBRD loan, Jakarta

Kemmis, S., and McTaggar, R., (1988), The Action Research Planner, Third edition, Deakin University, Victoria

McTaggart, R., (1993), Action Research, A Short Modern History, Deaking University, Geelong, Victoria, Australia

Rusdi,(1998), Peningkatan Kemampuan Guru dalam Mengorganisasi Cooperatif Learning pada Pengajaran Matematika SD, Jurnal Penelitian Pendidikan Dasar Depdikbud Jakarta, Vol. 4 (1), 43- 52

Sutikno,SSdan Simangunsong Wilson 1994, Matematika SLTP Jilid 2A, Jakarta Erlanga

Tim Pelatihan BIMTEK PTK, (2009), Penelitian Tindakan Kelas, Proyek Diknas,Propinsi Kaltim




DOI: http://dx.doi.org/10.1234/.v0i0.971

Refbacks

  • There are currently no refbacks.