ANALISIS KEMAMPUAN DIALOG SISWA DALAM BERMAIN PERAN DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA VIRTUAL REALITY DI KELAS XI IPS 1 DAN XI IPS 2 SMA NEGERI 1 TAMBELANG

Tralleta Elkana Hayashi, Dian Hartati, Suntoko Suntoko

Abstract


Pemilihan media pembelajaran menjadi faktor penting dalam menciptakan suasana kelas yang interaktif dan efektif. Latar belakang penelitian ini, yaitu permasalahan akibat masa transisi Pembelajaran Jarak Jauh menjadi Pembelajaran Tatap Muka Terbatas. Metode yang digunakan yaitu deskriptif dengan pendekatan kualitatif, bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan dialog siswa dalam bermain peran dengan menggunakan media virtual reality. Subjek penelitian yakni siswa kelas XI IPS 1 dan XI IPS 2 SMA Negeri 1 Tambelang. Objek penelitian ini adalah kemampuan dialog siswa dalam bermain peran menggunakan media virtual reality. Teknik pengumpulan data yang digunakan yakni observasi, wawancara, dokumentasi, tes dan angket. Peneliti melakukan analisis data meliputi tiga tahap yaitu tahap pra-lapangan, pekerjaan lapangan dan analisis data.  Berdasarkan hasil penelitian, penilaian deskripsi saat pertunjukkan bermain peran, rata-rata siswa mampu bermain peran serta mendalami karakter tokoh dengan sangat baik . Mayoritas siswa  dengan jumlah rata-rata 51 dari 56 siswa memiliki kemampuan dialog sangat baik berdasarkan aspek penilaian kebahasaan pelafalan, kosakata serta struktur kalimat. Pada aspek non-kebahasaannya, rata-rata siswa dengan jumlah 49 dari 56 siswa memiliki kemampuan dialog sangat baik pada materi, gaya dan kelancaran dialog. Pada respons siswa terhadap penggunaan media virtual reality, rata-rata 55 dari 56 siswa menyukai pembelajaran bermain peran menggunakan media virtual reality.

Keywords


Kemampuan Dialog; Bermain Peran; Virtual Reality

Full Text:

PDF

References


Kusumadewi, E. S. (2011). Penggunaan Media Visual Dalam Meningkatkan Minat Belajar IPS Siswa di SDN Pondok Pinang 012 Pagi Jakarta [UIN Syarif Hidayatullah Jakarta]. https://tinyurl.com/KISIKISIPENGGUNAANMEDIAVISUAL

Moleong, L. J. (2018). Metodologi Penelitian Kualitatif. In XI. Bandung: PT Remaja Rosdakarya (Revisi, Vol. 38). PT. Remaja Rosdakarya.

Noor, M. (2010). Media Pembelajaran Berbasis Teknologi. Multi Kreasi Satudelapan.

Subhayni, Sa’adiah, & Armia. (2017). Keterampilan Berbicara (Azhari (ed.); Vol. 1). Syiah Kuala University Press.

Suroso. (2015). Drama: Teori dan Praktik Pementasan. In TLS - The Times Literary Supplement (Vol. 1, Issue 5292).




DOI: http://dx.doi.org/10.58258/jime.v8i3.3703

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Tralleta Elkana Hayashi, Dian Hartati, Suntoko Suntoko

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Creative Commons License
JIME: Jurnal Ilmiah Mandala Education (p-issn: 2442-9511;e-issn: 2656-5862) is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Jurnal ini diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pendidikan (LPP) Mandala.